Sesi terakhir pelatihan ini dilaksanakan pada 29 Agustus 2024, dengan topik “Sinergi Data dan Narasi: Strategi Advokasi untuk Perubahan Berkelanjutan”, bersama Adi Marsiela, Freelance Jurnalisme, yang berbagi pengalamannya,
Materi sesi lima (5), Adi Marsiela, memberitahu kita semua materi apa yang akan dibahas selama kelas berlangsung. Yang pertama, akan membahas Pengenalan advokasi sebelum membahas lebih jauh ke materi selanjutnya, yakni Sinergi Data dan Narasi, Langkah Advokasi, Memaksimalkan Data, Mencari Data dan di akhir nanti akan ada Praktik.
Adapun kutipan menurut Adi Marsiela: “Perubahan adalah keniscayaan.” Ada yang direncanakan, ada yang tidak. Ada yang sesuai keinginan, ada yang tidak. Niscaya, semua pasti ada perubahan hukum alam. Ini yang mendasari kita, kenapa kemudian kita perlu memanfaatkan data dan narasi.
Adi Marsiela sedikit membahas mengenai Ilustrasi untuk membahas isu, misalkan isunya “sampah kota” biasanya kita bikin mind mapping, di sampah kota ini ada stakeholder apa saja?
- Ada isu
- Ada warga
- Dari warga nanti akan ada kelompok bisnis
- Kemudian ada pemerintah kota yang mempunyai kebijakan warga
Warga ini biasanya seperti apa sih perilaku ketika membuang sampah ? Berapa ongkos yang harus mereka keluarkan untuk pengurusan sampah ?
Adi Marsiela juga mengajak sahabat untuk mempraktikan “Advanced Search”. Sahabat mau tahu bagaimana cara mempraktikkannya ? Yuk, kita lihat videonya!